Example floating
Example floating
BantuanDaerah

Tampil Segar, Kantor KIR Kota Bekasi Dihiasi Seni Mural

BekasiSatu
×

Tampil Segar, Kantor KIR Kota Bekasi Dihiasi Seni Mural

Sebarkan artikel ini

Kota Bekasi – Sebuah karya seni mural atau lukisan dinding dengan berbagai macam gambar diantaranya logo pemerintah dan Dinas Perhubungan Kota Bekasi menghiasi tembok dinding tembok dinding kantor KIR Bulak Kapal, Selasa (16/3/2021).

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pengujian Kendaraan Bermotor KIR Dishub Kota Bekasi, Hadi Prabowo mengatakan, pengecatan mural di wilayah Kantor KIR merupakan sebuah penyegaran agar terlihat lebih indah

“Selain menjadikan keindahan dengan wajah baru rasa gedung lama, ini merupakan sebuah pelayanan kami agar para pengajuan KIR merasa nyaman ketika melihat keindahan mural ini,” ujar Bang Bowo sapaan akrabnya, Senin (31/05/21).

Ia menjelaskan, bukan hanya gambar saja, melainkan ada pesan kolaborasi melalui seni mural ini, serta berbagai macam penataan juga digencarkan di kantor KIR Kota Bekasi.

“Dengan ornamen kreativitas bernilai estetik, semoga kantor yang sudah tua ini bisa terlihat segar dipandang mata,” ucap Bang Bowo. (GL)

error: Content is protected !!